Telah selesai dilaksanakan Rapat Koordinasi Harmonisasi bersama Tokoh Masyarakat Tingkat Desa Candi, Kecamatan Pringkuku dalam rangka mempersiapkan PILKADA Serentak Tahun 2024 bertempat di Balai Desa Candi (14/11/2024)
Melalui kegiatan ini kita wujudkan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pasangan Gubernur Jawa Timur dan Bupati Pacitan) Tahun 2024 yang Aman, Damai dan Kondusif.
Kegiatan diikuti oleh 68 peserta yang terdiri dari Ketua RT dan RW beserta Kepala Dusun, dihadirkan langsung Ketua PPK Kecamatan pringkuku (Vicko Suraya) dan Tim dari Kecamatan.
Dalam pemaparan yang disebutkan Vicko Suraya, yang paling utama dalam proses Pemilihan besok adalah kehadiran yang ditargetkan dapat melebihi kehadiran PEMILU yang telah terlaksana sebelumnya, sekaligus menekankan pada hak yang diperoleh pemilih apabila melakukan pemilihan di lokasi lain.
"Desa Candi dari pelaporan sebelumnya sudah hampir tercapai 100%, jadi kalau bisa untuk PILKADA ini juga berjalan lebih baik dan juga untuk lokasi pemilihan sebenarnya bebas, panjenengan semua memiliki hak untuk bisa memilih dimanapun anda berada, termasuk di luar kota. Namun, yang anda terima kalau memilih di luar kota misalnya di Ponorogo, maka njenengan hanya memperoleh surat suara Gubernur saja dan anda tidak dapat memilih Bupati Pacitan", jelasnya.
Melalui kegiatan ini, harapannya Tokoh Masyarakat dapat memberikan contoh dan mengajak seluruh warga untuk datang ke TPS di tanggal 27 November untuk memilih pemimpin Jawa Timur dan Pacitan.